Ada yang bisa kami bantu ?
Masuk Daftar

MENGENAL JENIS KUNCI SOCKET DAN FUNGSINYA

30 Juli 2019

Oleh Tim Toko Quick

 

Kunci sok atau yang dikenal kunci socket merupakan salah satu hand tool yang diciptakan untuk menangani baut atau sekrup dengan mata kunci berbentuk tabung. Keunggulan saat penggunann kunci ini menggigit lebih kencang saat proses mengencangkan dan mengendurkan. Hal tersebut disebabkan mata kunci langsung menutupi kepala baut dan sekrup sehingga tidak mudah lepas akan tetapi, kunci sok hanya efektif dipakai jika tidak terhalang sesuatu.

Mata kunci sok adalah bagian terpenting dari sebuah kunci sok, karena bagian inilah yang akan berfungsi untuk melepaskan atau memasang, Sedangkan tangkai atau release drive-nya adalah bagian pembantu yang digunakan untuk mempermudah waktu penggunaan. Jenis kunci ini yang paling baik digunakan untuk melepas komponen dari kendaraan bermotor dan pas pada baut hampir pada seluruh tempat pada kendaraan. Mata kunci sok ini biasanya berbentuk segi 6 atau segi 12 dan bagian untuk dudukan tangkai atau release drive-nya kunci sok memiliki bentuk yang persegi 4. Setiap jenis mata kunci sok yang beragam memiliki fungsi berbeda serta gagangnya menyesuaikan untuk kegunaan. Penggunaan kunci sok cukup mempermudah, sebab tenaga yang dibutuhkan. Selain mata kunci sok untuk mur konvensional, dipasaran juga tersedia mata kunci sok untuk baut ‘L’ dan baut bintang. Nah untuk lebih mendetail, simak satu-persatu.

 

1.Tekiro Mata Kunci Sok Konvensional

Mata kunci sok ini tersedia ukuran dengan diameter yang sesuai dengan ukuran, maka tersedia mata kunci sok-nya. Sehingga tinggal gonta-ganti yang dipasang pada release drive-nya. Mata kunci sok juga ada 2 jenis, yaitu bermata 6 dan 12.

 

2.Tekiro Mata Kunci Sok Bintang

Jenis mata kunci sok bintang kerap dikenal juga sebagai star socket. Ukuran dari mata kunci dengan mata bintang juga sangat bervariasi.

 

3. Tekiro Mata Kunci Sok Impact

Mata kunci sok impact punya keunggulan material lebih kuat ketimbang mata kunci sok konvensional. Pengguna kunci sok pun tidak hanya mengandalkan ratchet handle, tetapi dikhususkan pakai air impact wrench yang terhubung pada kompresor. Mata kunci sok impact dapat dibedakan dari warnanya yang hitam dan memiliki dudukan lebih besar.

 

4.Tekiro Kunci Sok Busi

Kunci ini memang diperuntukkan buat membuka dan mengencangkan busi. Bentuknya lebih panjang yang dimaksudkan untuk menjangkau lubang busi. Kunci sok busi dipasangkan dengan tangkai berbentuk T atau ratchet handle fleksible berukuran kecil.

 

5. Tekiro Kunci Sok T

Bentuknya yang menyerupai huruf T menjadikan tool ini disebut sebagai kunci sok T. Hal ini sudah menjadi standar bahwa kunci sok T digunakan unruk membuka baut cover bodi kendaraan.

 

6. Kunci Sok Cross dan Y

Tool ini lumrah digunakan untuk membuka mur roda, oleh karenanya kunci sok cross wajib tersedia di dalam kabin mobil.

 

7. Kunci Sok Y

Bentuknya yang menyerupai huruf “Y” menjadikan tool ini disebut sebagai kunci sok Y. Dalam kunci sok Y tersedia mata sok berbeda-beda tiap sudutnya sehingga lebih multifungsi dalam penggunaan dan bentuknya seperti huruf Y bisa untuk pegangan saat digunakan.

 

Apabila anda amati dengan seksama, akan menemukan beberapa jenis gagang kunci sok yang biasanya digunakan antara lain sliding T, extention bar, rachet handle, gagang sok L dan Universal joint. Beberapa handle atau gagang telah memiliki bentuk yang spesifik namun, demikian akan memiliki fungsi yang serupa. Bentuknya telah disesuaikan dengan fungsi maka, anda bisa lebih nyaman menggunakan bentuk yang spesifik tersebut.

Info Terkait

Komentar

Beranda
0
Keranjang
Bantuan Voucher Pesanan Profil